TANGERANG — Budidaya Tanaman Obat Keluarga (Toga) di lingkungan SMP Negeri 1 Pagedangan merupakan proyek unggulan sekolah dalam rangka mewujudkan sekolah adiwiyata. Proyek tersebut didasari atas permasalahan yang masih sering terjadi di sekitar lingkungan SMP Negeri 1 Pagedangan , yaitu kurangnya pemanfaatan lahan kosong menggunakan tanaman produktif.
Selain melestarikan tanaman Toga, juga dapat terciptanya lingkungan sekolah yang hijau dan asri. Ini untuk meningkatkan kenyamanan siswa saat belajar di sekolah. Bahkan, adanya tanaman Toga bisa membuat lingkungan sekolah menjadi lengkap.
Kepala SMPN 1 Pagedangan Baehaki mengatakan, proyek tersebut merupakan bentuk aktualisasi dari pembiasaan dan pembudayaan karakter siswa yang mencintai lingkungan. Selain itu potensi alam yang banyak tersedia di sekitar sekolah, yaitu berupa tanah yang subur, iklim yang mendukung, serta air yang melimpah.