SERPONG—Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Tangsel kekurangan armada pemadam kebakaran. Kekurangan armada tersebut baik mobil pancar, mobil rescue maupun ambulans.
Kepala DPKP Kota Tangsel Ahmad Dohiri mengatakan, pihaknya saat ini memiliki 15 unit pemadam kebakaran (damkar) dan 1 unit ambulans yang dipakai sebagai kendaraan rescue.
“Dari jumlah tersebut 4 unit kondisinya rusak parah, mobil rescue ditarik oleh pemda. Yang masih dipakai 10 unit (pancar ada 6, mobil water suplai ada 3 dan bronto atau penyelamatan ketinggian 1 unit),” ujarnya kepada BANTENEKSPRES.CO.ID, Selasa (2/4/2024).
Dohiri menambahkan, armada yang dimiliki banyak pengadaan tahun 2012 sampai 2013 dan saat ini usianya sudah sekitar 11 tahun. “Idealnya yang baik itu usia 5 tahun karena, kondisi kendaraan sudah banyak yang keropos lantaran tanki selalu berisi air,” tambahnya.
Menurutnya, sampai sekarang belum ada informasi untuk rencana penambahan armada damkar.