BANTENEKSPRES.CO.ID, RAJEG — Pihak Kantor Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, terus berupaya memberikan pelayanan administrasi kependudukan (Adminduk) yang prima.
Untuk mengurangi antrean, pihak kantor kecamatan berencana membagi jadwal pelayanan bagi masyarakat di masing-masing desa/kelurahan.
Saat ini pihak kantor Kecamatan Rajeg sudah menyediakan ruangan khusus loket bagi ibu hamil, lansia dan disabilitas. Kedepan, pihak kantor kecamatan setempat juga berencana membagi jadwal pelayanan bagi masyarakat di masing-masing desa/kelurahan.
Camat Rajeg Oman Apriaman menjelaskan, pihaknya bisa kedatangan mencapai 300 masyarakat yang mengajukan dan pengambilan e KTP dalam sehari.
“Jadi, pelayanan Adminduk bisa sampai malam untuk melayani masyarakat dari 12 desa 1 kelurahan,” ungkapnya, Selasa (6/5).
Kedepan, pihaknya berencana membagi jadwal pelayanan Adminduk untuk masing-masing masyarakat desa/kelurahan.
“Di sini (Kecamatan Rajeg) ada 12 desa 1 kelurahan. Nah, rencana pelayanan dalam 1 hari dibuka untuk misalkan 6 atau 7 desa/kelurahan,” jelasnya.
Hal tersebut, lanjutnya, guna mengurangi jumlah antrean, sehingga membuat masyarakat tidak terlalu lama menunggu.
Selain itu, penjadwalan tersebut pun agar petugas dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) yang bertugas di kecamatan tidak bekerja sampai di luar jam kerja atau malam hari. (zky)











