Tim dari Basarnas melakukan pencarian. Hingga akhirnya pukul 21.00 WIB korban ditemukan di tempat yang berbeda tepatnya di Pantai Sang-sang, Desa Sukahujan, Kecamatan Cihara. “Sudah diketemukan, dan dibawa ke RSUD menunggu pihak keluarga tadi malam,” paparnya.
BPBD Kecamatan Malingping, Mahmudin mengatakan pukul 19.30 WIB salah seorang nelayan atas nama Teni melihat sosok mayat yang terapung di tepi pantai, dikarenakan pada saat menemukan mayat tersebut ombak dalam situasi pasang dan nelayan tidak bisa mendekati mayat tersebut,” kata Mahamudin.
Selanjutnya, pukul 19.35 WIB nelayan menghubungi pihak aparatur Desa Pondokpanjang, setelah mendengar informasi tersebut selanjutnya aparatur desa menghubungi tim SAR.
BACA JUGA: Balawista Lebak Siap Amankan Wisatawan Nataru
“Setelah mendengar informasi dari masyarakat tim SAR gabungan langsung mendatangi ke tempat penemuan mayat tersebut untuk mengecek kebenaran informasi tersebut,” terangnya.