Maka dari itu, diperlukan suatu kegiatan yang sifatnya untuk meningkatkan kapasitas kepala sekolah khususnya di Kabupaten Tangerang.
”Saya sangat mengapresiasi kegiatan seperti ini. Semoga kegiatan ini dapat menjadi wahana penyegaran serta dapat menambah wawasan kompetensi kepala sekolah,” ucapnya.
Menurutnya pemahaman terhadap tata kelola sekolah yang baik dan akuntabel. juga akan memberikan landasan yang kokoh bagi pengambilan keputusan-keputusan strategis dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di setiap lembaga pendidikan.
”Saya ingin seluruh peserta untuk aktif berpartisipasi, bertukar pikiran, dan menjalin kolaborasi yang baik selama acara workshop berlangsung. Semoga acara ini menjadi momentum yang berharga dalam mengembangkan potensi kepemimpinan dan profesionalisme saudara sebagai kepala sekolah,” pintanya.
Sebagai informasi, workshop ini menghadirkan beberapa narasumber dari berbagai bidang, seperti akademisi, praktisi pendidikan dan pejabat dari dinas pendidikan.
Narasumber pada kegiatan ini juga memberikan materi tentang berbagai aspek tata kelola sekolah yang baik dan akuntabel, seperti perencanaan, pengorganisasian, kepemimpinan dan akuntabilitas.(sep)