Pemkab Tangerang Perkuat Sarana Pendidikan Ratusan Ruang Belajar Direhab

Siswa belajar dengan nyaman di ruang kelas yang sudah direhab Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang. foto: dok.bantenekspres.co.id.

TIGARAKSA,BANTENEKSPRES.CO.ID – Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang Dadan Gandana mengatakan, sepanjang tahun 2025, Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang mencatat rehabilitasi total terhadap 589 ruang belajar di jenjang SD dan SMP. Hal ini kata dia, sebagai komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pendidikan melalui perbaikan dan pembangunan sarana prasarana sekolah.

Lanjutnya, langkah tersebut diambil untuk memastikan proses belajar mengajar berlangsung optimal, aman, dan nyaman bagi seluruh peserta didik.

Bacaan Lainnya

“Lingkungan belajar yang layak merupakan hak setiap siswa. Karena itu, pemerintah daerah hadir memastikan fasilitas pendidikan terus ditingkatkan demi masa depan generasi penerus Kabupaten Tangerang,” jelasnya, Kamis 22 Januari 2026.

Lanjutnya, jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP), pembangunan dan peningkatan sarana meliputi pembangunan 66 ruang kelas baru (RKB), 84 rehabilitasi ruang, 1 ruang guru baru, serta 2 unit sekolah baru (USB). Selain itu, dilakukan pemagaran sepanjang 1.112 meter dan pembangunan halaman sekolah berupa paving atau beton seluas 12.957 meter persegi.

Lanjutnya, jenjang Sekolah Dasar (SD) realisasi pembangunan 120 ruang kelas baru, 312 rehabilitasi ruang, serta 4 unit sekolah baru. Penataan lingkungan sekolah juga dilakukan melalui pemagaran sepanjang 2.831 meter dan pembangunan halaman sekolah seluas 5.241 meter persegi.

Kata dia, peningkatan sarana fisik sekolah tidak hanya bertujuan memperbaiki bangunan, tetapi juga menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan mendukung tumbuh kembang peserta didik.

“Kami berharap dengan fasilitas yang lebih baik, siswa dapat belajar dengan nyaman, guru lebih optimal mengajar, dan mutu pendidikan di Kabupaten Tangerang semakin meningkat,” jelasnya.(*)

 

Pos terkait