BOGOR,BANTENEKSPRES.CO.ID – Persita Tangerang U20 unjuk gigi sebagai juara bertahan Elite Pro Academy (EPA) BRI Super League dengan mengalahkan Semen Padang U20 1-3 pada pekan ke-13, Sabtu (10/1/2026) sore di Lapangan Trisakti Cibubur, Bogor.
Skuad asuhan Ilham Jayakesuma itu tampil dominan dengan menurunkan kekuatan inti termasuk 5 pemain yang bergabung bersama tim senior Persita. Pendekar Cisadane Muda unggul 1-0 di menit ke-57 melalui gol Muhammad Fabian Aslam, lalu gol Reza Nur Muhammad pada menit ke-78 mengantar Persita unggul 2-0.

Persita menambah keunggulan menjadi 0-3 usai Reyhan Bagus Syahputra membuat gol saat laga memasuki menit ke-90. Semen Padang U20 besutan Hengki Ardiles hanya bisa memperkecil kekalahan saat laga memasuki injury time di menit 90+4′ lewat gol M. Syaiful Asri.
Hasil ini menempatkan Persita U20 di puncak klasemen Grup A dengan nilai 34 menggeser Persija Jakarta U20 dan Bhayangkara Presisi Lampung FC U20 yang semula menempati posisi pertama dan kedua klasemen grup A.
Persija U20 harus turun takhta setelah mengalami kekalahan dari Dewa United Banten FC dengan skor tipis 0-1. Macan Kemayoran Muda takluk di kandang sendiri di Lapangan Persija Training Ground, Sawangan-Depok melalui gol yang dibuat Muhammad Tores Aziz Khadafi di menit ke-83.
Usai laga pelatih Persita U20 Ilham Jayakesuma mengucapkan terima kasih pada Carlos Pena yang telah memberi kesempatan pemain besutannya berada di tim senior. Ini membuat permainan timnya terdongkrak semangatnya sehingga bisa menang di kandang lawan.
“Alhamdulillah kami bisa meraih kemenangan, pemain bekerja keras dilapangan. Semangat pemain yang ada di tim senior mengangkat semangat pemain yang lain, saya bersyukur akhirnya kami bisa naik keposisi puncak klasemen,” ucap Ilham.
Hanya Ilham mengingatkan pemain untuk tetap membumi, karena pertandingan masih panjang dan masih ada pertandingan besok yang juga harus dimenangkan agar posisi yang ada saat ini bisa terus dipertahankan.
“Meski menang kita tetap melakukan evaluasi agar bisa meraih tiga poin lagi di pertandingan berikutnya,” tukasnya.
Persita akan kembali menghadapi Semen Padang U20, besok (11/1/2025) sore di tempat yang sama pada pekan ke-14.(*)











