”Melalui P5 ini peserta didik dikenalkan dengan beragam tema dan isu yang ada di sekeliling mereka. P5 yang saat ini terus dikembangkan oleh kami. Diharapkan dapat memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengalami pengetahuan sebagai proses penguatan karakter, sekaligus kesempatan untuk belajar dari lingkungan sekitarnya,”ujarnya kepada Banten Ekspres, Jumat (24/4).
Asep menambahkan, kegiatan P5 di SMPN 3 Tigaraksa telah dilaksanakan selama 2 pekan. Para siswa terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan P5 yang dilakukan oleh sekolah. Melalui P5, siswa akan lebih mempunyai kepribadian yang baik.
”Kita menginginkan, kedepannya dengan P5 siswa bena mempunyai karakter yang baik. Karena itu menjadi modal mereka usai mereka lulus dan bisa digunakan di kehidupan sehari-hari,”paparnya.
Ia menjelaskan, P5 tersebut bertujuan untuk membangun kesadaran peserta didik agar dapat bersikap baik, dan juga mempunyai nilai kritis dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan, saat ini banyak siswa yang kritis tapi tidak terarah dengan baik.
”Kita harap siswa kita mempunyai tanggung jawab atas apanyang mereka lakukan, ibaratnya gantel dan mempunyai kepribadian yang baik serta menjaga nama baik dan juga berpikir luas dalam menghadapi semuanya,”tutupnya.(ran)











