Maesyal juga berencana membangun Gerai Pelayanan Publik (GPP) permanen di lima lokasi strategis. Salah satu gerai sudah mulai dibangun di Kecamatan Sindang Jaya.
”Kedepannya, kami akan menambah jumlah GPP hingga lima titik untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses layanan pemerintah,” katanya.
Sementara itu, Intan Nurul Hikmah, calon Wakil Bupati Tangerang, menambahkan bahwa program PRIMA juga fokus pada penekanan angka pengangguran dan peningkatan kualitas SDM. Untuk itu, pemerintah akan memperbanyak Balai Latihan Kerja (BLK) dan memberikan pelatihan teknologi informasi serta bahasa asing.
”Saat ini sudah ada dua BLK, dan kami berencana menambah jumlahnya agar masyarakat memiliki keterampilan yang lebih memadai saat bersaing di pasar kerja,” ujar Intan.
Selain itu, dalam program PRIMA juga terdapat rencana penyelenggaraan command center dan pusat data terpadu untuk pembangunan dan teknologi informasi, yang akan memperkuat hubungan antara masyarakat dan pemerintah Kabupaten Tangerang.(sep)