PANONGAN,BANTENEKSPRES.CO.ID – Pengcab Perbasi Kabupaten Tangerang terus berupaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang mereka miliki. Salah satu kegiatan yang dilakukan adalah dengan menggelar Panataran Pelatih Lisensi C dan Wasit di Restoran Up Normal Citra Raya dan Lapangan Basket WOW di Mal Ciputra – , Panongan, 23-25 Januari 2026.
Pada kegiatan yang dilakukan selama tiga hari ini diikuti oleh wasit dan pelatih asal klub dan sekolah anggota Pengcab Perbasi Kabupaten Tangerang. Untuk pelatih diikuti 25 pelatih semantara untuk penataran wasit diikuti oleh 15 orang.
“Dari kegiatan penataran ini kami berharap peningkatan SDM pelatih dan wasit terjadi, sehingga kedepan kita bisa menggelar kompetisi dengan SDM yang bagus dan tentunya meningkatkan kemampuan atlet basket di Kabupaten Tangerang dari semua tingkatan,” ucap Finny Widiyanti Ketua Umum Pengcab Perbasi Kabupaten Tangerang dalam sambutan yang dibacakan Sekum Pengcab Perbasi Kabupaten Tangerang Untung Saputra.

Untung mengungkapkan lebih jauh kegiatan ini merupakan agenda rutin yang digelar oleh induk organisasi Kabupaten Tangerang. Program ini sengaja ditaruh di awal tahun karena banyak agenda kompetisi yang akan dilaksanakan di tahun 2026.
“Kami harap dari sini pelatih maupun wasit menerapkan ilmu barunya dalam melatih pemain basket di Kabupaten Tangerang. Sehingga saat kompetisi nanti bergulir dapat menghasilkan atlet yang memiliki kemampuan terbaik,” tegas Untung.
Tujuan khusus yang akan dicapai menurut Untung adalah peningkatan kemampuan tim basket Kabupaten Tangerang untuk tampil di dua even penting tahun 2026 yakni Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) dan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII. (*)











