Festival KIM Nasional 2025 Kota Tangerang Kuatkan Literasi Digital Masyarakat
KOTA TANGERANG,BANTENEKSPRES.CO.ID–Kota Tangerang menjadi tempat digelarnya Festival Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) Nasional 2025. Event akbar yang digelar Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) ini, mampu memperkuat literasi digital masyarakat Kota Tangerang.
Festival yang dimulai Jumat (14/11/25) di Lapangan Ahmad Yani, Alun-Alun Kota Tangerang, menandai dimulainya pertemuan digital terkemuka yang mempertemukan delegasi komunikasi publik dari seluruh Indonesia. Rangkaian kegiatan ditutup Sabtu Malam (15/11/25) yang dimeriahkan penampilan band Ndarboy Genk yang membawa genre lagu-lagu Jawa.
Acara penutupan yang dihadiri Direktur Jenderal Komunikasi Publik dan Media Kementerian Komdigi Fifi Aleyda Yahya dan Wakil Wali Kota Tangerang Maryono Hasan. Maryono menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh pemerintah pusat melalui Kementerian Komdigi untuk menjadikan Kota Tangerang sebagai tuan rumah.
“Ini adalah bagian dari kepercayaan yang diberikan oleh Komdigi kepada Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Kominfo Kota Tangerang. Kepercayaan ini menjadi kebanggaan dan motivasi bagi kami, untuk senantiasa terus berkontribusi terhadap informasi layanan publik,” kata Maryono.
Ia menyoroti pentingnya literasi digital dalam menghadapi perkembangan zaman, di mana data menunjukkan 80 persen pengguna internet didominasi oleh generasi muda. “Peran dari Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) yang berada di bawah naungan Dinas Kominfo Kota Tangerang terus menyalurkan informasi, baik secara digital maupun temu langsung, kepada warga terkait pentingnya manfaat digitalisasi,” paparnya.
Maryono juga menyampaikan terima kasih kepada Kemkomdigi atas kepercayaan yang kembali diberikan kepada Kota Tangerang sebagai tuan rumah festival nasional ini. “Kami berkomitmen terus membuka ruang kolaborasi kreatif dan meningkatkan pelayanan bagi masyarakat,” ujarnya.
Kesuksesan penyelenggaraan festival ini mendapat apresiasi dari Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi). “Terima kasih kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang dan seluruh warganya atas sambutan yang hangat. Semoga KIM Festival 2025 membawa manfaat untuk kita semua,” ujar Dirjen Komunikasi Publik dan Media Kemkomdigi, Fifi Aleyda Yahya, pada penutupan acara Sabtu malam.
Ia juga menegaskan pentingnya peran KIM sebagai jembatan informasi pemerintah kepada masyarakat di seluruh Indonesia. KIM FEST Nasional 2025 ini dihadiri oleh berbagai delegasi dari Jambi, Yogyakarta, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Tenggara, serta dari Bandung, Jawa Barat, dan berbagai daerah di Indonesia.
Fifi Aleyda Yahya menyampaikan, KIM FEST 2025 ini tidak hanya membahas program digitalisasi atau publikasi, tapi juga ada pertukaran informasi antara daerah satu dengan daerah yang lain,” ungkap mantan penyiar di salah satu televisi swasta nasional ini. Ia menekankan, ajang ini adalah bukti nyata komitmen Komdigi dalam memperkuat sinergi komunikasi publik antara pemerintah dengan masyarakat.
“Melalui semangat kolaborasi ini, kita pastikan informasi kebijakan dari pusat hingga ke daerah tersampaikan secara efektif, akurat, dan merata,” tutupnya. Sementara itu, Vokalis Ndarboy Genk Helarius Daru Indrajaya mengaku antusias untuk tampil pertama kalinya di Alun-Alun Kota Tangerang.
“Pertama kali di Kota Tangerang, biasanya kami di Jawa Tengah. Di sini rame banget! akunya. Pada Malam Anugerah KIM 2025, KIM Gemas Implan dari Kota Tangerang turut meraih penghargaan KIM Terbaik Bidang Sosial Budaya (Pariwisata, Kesehatan, Lingkungan). (adv)











