Ratusan Pejabat Eselon III & IV Pemkot Serang Akan Dilantik Akhir Pekan Ini

Wali Kota Serang Budi Rustandi saat diwawancarai oleh wartawan, Rabu (29/10).

SERANG, BANTENEKSPRES.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang akan melantik sekitar 300 pejabat eselon III dan IV pada akhir pekan ini, tepatnya Jumat 31 Oktober 2025. Pelantikan tersebut digelar setelah sempat tertunda akibat kendala administrasi pada proses persetujuan teknis (pertek) dari Kementerian Dalam Negeri.

Wali Kota Serang Budi Rustandi mengatakan, pelantikan dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan dan mempercepat kinerja aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkot Serang.

Bacaan Lainnya

“Pelantikannya akan dilakukan Jumat minggu ini. Yang lama itu tertunda karena masih mengurus proses di atasnya,” ujar Budi, Rabu 29 Oktober 2025.

Menurutnya, keterlambatan terjadi karena beberapa pertek dari Dirjen Dukcapil yang diterbitkan saat masa Penjabat (Pj) Wali Kota sebelumnya sudah kadaluarsa dan tidak sesuai dengan aturan terbaru.

“Ada beberapa pertek yang sudah tidak berlaku, bahkan ada yang tidak disetujui oleh Dirjen Dukcapil. Jadi harus diperbarui dulu agar sesuai aturan,” jelasnya.

Pelantikan rencananya akan digelar di Pandean, dengan suasana yang dibuat lebih semarak. Budi mengatakan, dari 300 pejabat yang akan dilantik, sebagian besar merupakan pejabat eselon III dan IV. Namun, ada tiga orang yang belum bisa dilantik karena masih menunggu pertek baru.

“Kurang lebih ada 300 pejabat yang dilantik. Pelantikannya kami buat di Pandean supaya lebih semangat,” kata Budi.

Ia menambahkan, pertek yang sudah diterbitkan saat ini memiliki batas waktu berlaku hingga 4 November 2025. Karena itu, Pemkot Serang mempercepat proses pelantikan agar tidak melewati masa berlaku tersebut.

“Pertek yang sudah keluar masa berlakunya sampai tanggal 4 November, jadi kami lantik dulu pejabat yang sudah lengkap administrasinya,” ujarnya. (*)

Reporter: Aldi Alpian Indra

Pos terkait