Kemudian banjir terjadi di Perumahan Bintaro Indah RW 22 Kelurahan Jombang, Kecamatan Ciputat. Tinggi air mencapai 35-110 cm dan ada 200 kepala keluarga (KK) yang terdampak.
“Kondisi saat ini berangsur surut dan tinggi air masih 25 cm, ada 24 pengungsi. Penyebabnya intensitas hujan disertai meluapnya aliran Kali Serua,” tambahnya.
Kemudian banjir juga terjadi di Perum Bukit Nusa indah Kelurahan Serua Indah, Kec Ciputat dengan ketinggian air 10-40 cm dan warga yang terdampak ada 180 KK. Penyebabnya adalah intensitas hujan disertai meluapnya aliran kali dan saluran drainase.
Banjir di Perumahan Pamulang Asri 2 RW 9 Kelurahan Serua Indah, Ciputat dengan ketinggian air 15-60 cm dan ada 80 KK yang terdampak. Di Jalan Alfurqon, RT 4/7 Kelurahan Jombang, Kecamatan Ciputat juga terjadi banjir dengan ketinggian air 40 cm.
Di Kompleks Bea Cukai Cirendeu Kelurahan Pisangan, Kecamatan Ciputat Timur dengan ketinggian air 45 cm.