TANGERANG — Komitmen untuk terus memajukan dunia pendidikan kembali ditegaskan oleh Dewan Pendidikan Kabupaten Tangerang melalui ajang tahunan bergengsi Dewan Pendidikan Award 2025. Dalam kegiatan ini akan dicari Calon Kepala Sekolah Inovatif.
Ajang tahunan di dunia pendidikan ini sebagai salah satu semangat bagi para tenaga pengajar agar lebih kompeten dan juga berdaya saing. Kegiatan tersebut adalah pemilihan Calon Kepala Sekolah Inovatif, sebagai bentuk apresiasi terhadap para pemimpin sekolah yang menghadirkan terobosan kreatif dan semangat perubahan di tengah dinamika zaman.
Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Tangerang, Mas Iman Kusnandar mengatakan, proses seleksi berlangsung ketat dan melibatkan berbagai unsur mulai dari pengawas sekolah, Korwas, masyarakat, hingga penilaian langsung di lapangan. Hal tersebut agar proses pemilihan berjalan jujur dan adil.
”Ajang ini, dilakukan untuk bisa mencari kepala sekolah yang mempunyai kemampuan. Jadi, kita gelar ini untuk memberikan motivasi kepada guru agar mereka bisa mengikuti dewan pendidikan Awards 2025,” ujarnya kepada Banten Ekspres, Kamis (1/5).