Dia berharap, dengan adanya kegiatan tersebut dapat memberikan kenyamanan dan keamanan kepada warganya saat melaksanakan ibadah puasa.
“Dengan kegiatan yang kami lakukan ini, kami berharap warga kami dapat menjalankan ibadah puasa Ramadan dengan nyaman tanpa ada gangguan,” harapannya.
Terakhir, Ayub menegaskan, kegiatan cipta kondisi bersama tiga pilar ini tidak hanya akan dilakukan selama bulan Ramadan, melainkan akan terus dilakukan di bulan-bulan lainnya.
“Tidak hanya di bulan Ramadan kegiatan sweeping terhadap sejumlah tempat yang berpotensi terjadinya kejahatan ini, akan terus kami lakukan,” imbuhnya. (zky)