Hunainah, Ketua LP2M UIN SMH Banten mengatakan, mahasiswa yang dilepas untuk melakukan Kukerta Regional pada tahun ini sebanyak 1.685 orang, terbagi menjadi 653 laki-laki dan 1032 perempuan. Mereka akan disebar di tiga daerah Provinsi Banten, yakni Kota Serang, Kabupaten Pandeglang, dan Kabupaten Lebak.
Ia menjelaskan bahwa Kukerta tahun ini dilaksanakan dalam tiga jenis Kukerta, yakni Kukerta Regional, Kukerta Nusantara (Nasional), dan Kukerta Internasional.
“Kukerta Nusantara Moderasi Beragama (Nasional) dilaksanakan di Kuningan Jawa Barat dan Kukerta Internasional akan dilaksanakan di Thailand dan di Arab Saudi,” paparnya. (mam)