Sementara itu Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kota Serang Encep S. Muhyi mengatakan, dari 440 jemaah haji yang diberangkatkan termasuk juga Petugas Pendamping Haji Daerah (PPHD).
“Untuk Kota Serang itu ada empat orang, sisanya dari provinsi, yang udah berangkat 440, kali 2 jadi, 880, sisanya 202 dan 12,” katanya.
“Nanti ada 12 orang yang gabungan kalau yang 202 itu nanti gabungan dengan Kabupaten Lebak di tanggal 26 (Mei),” tambahnya.
Sedangkan untuk usia tertua calon jemaah haji Kota Serang berada di usia 84 tahun sebanyak dua orang, yakni Nanang Sujana dan Kapsah Diri Dulhamid.
Calon Jemaah haji termuda usia 18 tahun sebanyak dua orang, yakni Ismatul Hawa dan Ristiah Dzatun Nuha.
Kata Encep, mengenai jemaah haji yang meninggal dunia di Madinah bukan salah satu dari jemaah haji dari Kota Serang, melainkan jemaah yang berasal dari Kabupaten Serang. Jemaah mutasi yang pada keberangkatannya masuk di kloter atau rombongan Kota Serang. (een)