Pelabuhan Indah Kiat tidak bisa digunakan untuk menyeberangan karena jenis spesifikasi kapalnya, berbeda. Tetapi lokasinya dapat digunakan sebagai lahan parkir yang dibuat menjadi pintu lanjutan ke dermaga Pelabuhan Merak.
“Saya minta betul karena spesifikasi BBJ ini berbeda maka dibutuhkan tingkat keamanan yang tinggi, sehingga tidak boleh ada terutama kepada pengemudi truk untuk melebihi muatan,” terangnya.
BACA JUGA: Hadapi Libur Idul Fitri, Dapat Layanan Faskes JKN di Kampung Halaman
Sedangkan untuk pengendara motor, yang melalui pelabuhan Ciwandan akan disiapkan bufferzone oleh Korlantas. Sehingga nanti mereka tidak menumpuk dan terjadi krodit di pelabuhan, tetapi bisa ditahan di bufferzone terlebih dahulu.
“Jadi nanti yang pengendara yang di pelabuhan itu sudah memiliki tiket seluruhnya, karena mereka sudah dicek terlebih dahulu ketika di bufferzone,” imbuhnya.
Selain itu, Muhadjir Effendy juga mengingatkan kepada para pemudik untuk dapat melakukan pemesanan tiket secara online.











