Sementara itu, salah satu pejabat eselon 3 yang dilantik adalah Rastra Yudhatama. Ia sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang Persampahan pada Dinas Lingkumgan Hidup Kota Tangsel dan kini menjabat sebagai Camat Timur.
Ayadih yang sebelumnya menjabat Sekretaris Dinas Pemberdayaan Perempuaan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) kini menjadi Sekretaris Dinas Sosial.
Adhy Purnawan yang sebelum menjabat Kepala Bidang Pelayanan Medis pada Dinas Kesehatan kini menjadi Direktur RSU Pondok Aren. Buwana Mahardika yang sebelumnya menjabat Sekretaris Dinas Lingkungan Hudup kini sebagai Sekretaris Bappelitbangda.
Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie berpesan kepada yang dilantik agar bekerja dengan sungguh-sungguh dan penuh keyakinan serta hati yang ikhlas untuk melayani masyarakat. Dengan demikian permasalahan yang ada di masyarakat bisa terselesaikan dengan baik.
BACA jUGA
3 Kadis Hasil Lelang Segera Dilantik